Tidak terasa sudah memasuki tahun 2023. Bagi hubungan Indonesia dan Korea Selatan, tahun ini menjadi momen bersejarah tersendiri. Pasalnya kedua negara ini resmi melakukan hubungan diplomasi selama 50 tahun. Anggap saja ini semacam hubungan kekerabatan, angka 50 tahun itu tentu sudah sangat panjang bukan?
Indonesia – Korea mulai menjalin hubungan diplomasi sejak November 1973. Tentu saja selama setengah abad, sudah banyak kerjasama yang terjalin antar kedua negara.
Dalam bidang perdagangan dan investasi, pemerintah Korea membantu Indonesia dalam pembangunan infrastruktur dan pengadaan industri hijau yang ramah lingkungan. Terkait hal tersebut, Molzania sudah pernah mengulasnya pada artikel agenda kerjasama Korea – Indonesia di masa depan.
Dubes Korsel : Indonesia – Korea Dekat Bak Empedu yang Lekat di Hati
Sebagai bangsa yang besar, Indonesia mesti turut berbangga. Dikarenakan kita menjadi mitra kerja yang strategis bagi banyak negara. Termasuk bagi negara Korea Selatan. Dubes Korsel yang baru bernama Lee Sang Deok menyebutkan bahwa Indonesia sering membantu negara Korea saat menghadapi masa-masa sulit.
Pasca perang Korea dulu, Korea Selatan pernah menjadi bangsa yang minim sumber daya. Saat itu Indonesia sebagai negara anggota PBB memberikan bantuan dana dan dukungan agar Korea pulih dari perang. Maka tak heran, hubungan yang berkesan tersebut Indonesia pun menjadi tujuan investasi perdana industri perusahaan Kayu asal Korea yaitu Korea Development Co.
Lihat postingan ini di Instagram
Seiring berjalannya waktu, kerjasama Korea dan Indonesia terus bertumbuh. Bahkan kini telah merambah di segala bidang. Peran Indonesia yang dianggap sebagai pemimpin kawasan Asia Tenggara memberikan pengalaman yang berkesan bagi pemerintah Korea Selatan. Tahun lalu, bukti kepemimpinan Indonesia dalam penyelenggaraan G-20, meneguhkan hubungan kedua negara menjadi mitra kerja yang strategis.
Persahabatan antara negara Korea Selatan dan Indonesia bahkan disebut-sebut seumpana empedu yang lekat di hati. Memasuki perayaan usia emas, Korea Selatan ingin terus bersinergi dengan Indonesia untuk membangun kawasan ASEAN menjadi lebih baik di masa depan.
Pertukaran Budaya Korea – Indonesia Lewat Kolaborasi yang Edukatif
Budaya identik dengan cara manusia untuk hidup yang diwariskan secara turun temurun. Dinamika budaya terus menerus berkembang dan biasanya berkaitan dengan akal dan budi. Mencapai usia setengah abad, Indonesia dan Korea tentu saja sudah sering melakukan kerjasama dalam bidang pertukaran budaya.
Di Indonesia, Kedutaan Besar Korea Selatan berkerjasama dengan berbagai pihak sering mengadakan berbagai acara. Terutama yang menyangkut anak muda. Nggak heran kalau di Indonesia, anak muda banyak yang antusias dengan kebudayaan Korea Selatan.
Sebagai penggemar Korsel, untuk mengenal kebudayaan Korea dari dekat, Molzania bahkan bela-belain untuk mengunjungi Korea Culture Centre (KCC) di Jakarta. Pusat kebudayaan Korea ini sendirinya sudah berdiri sejak tahun 2011.
Beberapa tahun terakhir, banyak sekali event kebudayaan yang digelar. Bahkan di era pandemi. Tentu saja untuk acara offline, mereka menerapkan standar protokol kesehatan yang ketat. Kegiatan offline rata-rata diadakan di Jakarta dan kota besar lainnya.
Korea-Indonesia Film Festival (KIFF), Sukses Gelar Acara Nonton Film Murah Meriah
Molzania termasuk yang super excited dengan acara KIFF. Bagaimana tidak? Kita bisa nonton film bareng penggemar Korea lainnya. Tahun 2022 ini merupakan tahun ketujuh penyelenggaraan Korea-Indonesia Film Festval (KIFF). Acara ini pertama kali digelar pada tahun 2016 di 5 kota besar; Jakarta, Bandung, Tangerang, Yogya, dan Surabaya.
Pada festival perdananya dulu, ada lebih kurang 20 film dari Ind0nesia dan Korea yang ditayangkan. Acara KIFF berkerjasama dengan bioskop CGV Indonesia. Sekaligus kita bisa menonton pemutaran filmnya langsung di sana. Harga tiketnya dibandrol dengan harga yang murah meriah. Hanya Rp. 10 ribu sampai Rp 15 ribu saja.
Berbeda dengan tahun perdananya dulu, tahun ini acara KIFF diadakan di 4 kota besar yaitu Jakarta, Bandung, Yogyakarta dan Malang. Acaranya tahun ini digelar pada tanggal 29 September – 2 Oktober 2022. Ada total 16 film yang ditayangkan di jaringan bioskop CGV Indonesia. Harga tiketnya untuk tahun 2022 Rp. 15 ribu saja per orang.
Lihat postingan ini di Instagram
Hanbok Batik Fashion Show, Perpaduan Ciamik Dua Simbol Fesyen Korea dan Indonesia
Satu lagi yang tak kalah menarik adalah acara peragaan busana Hanbok dan Batik. Hasil kerjasama antara Kedubes Korea dan KCCI. Acara ini pertama kali digelar pada Oktober tahun 2021 lalu. Dikarenakan masih pandemi, Hanbok Batik Fashion Show disiarkan secara langsung melalui Youtube.
Pada kesempatan itu, salah satu desainer kenamaan Indonesia bernama Josephine Komara mendesain Batik yang terbuat dari sutra Jinju. Sementara itu kebalikannya desainer Korea bernama Park Seon Ock mendesain Hanbok modern yang bermotif Batik.
Fyi, Jinju adalah salah satu kota industri kain sutra di Korea Selatan. Kota ini merupakan produsen 80% sutra yang diproduksi di seantero Korea. Kualitas kain sutra milik mereka termasuk 5 besar produsen sutra terbaik di dunia.
Mereka mengusung brand Jinju Silk sebagai nama produknya. Telah berpengalaman pada industri ini membuat kain sutra tradisional selama 100 tahun.
Tahun 2022 lalu, mengusung nama serupa Hanbok Batik Fashion Week kembali digelar. Acaranya berlangsung dari tanggal 11-12 November di mall Lotte Shopping Avenue, Jakarta. Kali ini motif batik yang terpilih berasal dari Jawa Tengah. Duh, makin cantik deh busana Korea dan Indonesia ini.
Lantas Bagaimana dengan Pertukaran Budaya Indonesia di Korea Selatan?
KBRI Seoul tak ingin ketinggalan. Melalui strategi diplomasi publik, Kedutaan Besar RI untuk Korea Selatan berusaha menyebarkan kebudayaan Indonesia di sana. Setidaknya ada 4 strategi yang dilakukan oleh KBRI; melalui ekshibisi, kompetisi, negosiasi dan pertukaran pelajar.
Di Korea Selatan, KBRI membangun Rumah Budaya Indonesia sebagai representasi kebudayaan bangsa. Aneka program yang digagas dalam RBI bertujuan untuk mengenalkan dan ekspresi kebebasan terhadap seni dan budaya masyarakat Indonesia.
Kedubes RI juga aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mewujudkan kegiatan positif. Sejak tahun 2018, mereka berkerjasama dengan Seoul Institute of Arts membuka pelatihan gamelan.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak pemuda-pemudi Korea Selatan, khususnya di kalangan pelajar dan mahasiswa, untuk mengenal dan menyukai aneka ragam budaya Indonesia.
Hasilnya banyak orang Korea juga berminat terhadap Indonesia. Terbukti dengan dibukanya jurusan Bahasa Indonesia di berbagai universitas Korsel.
Program ini bahkan telah dimulai sejak tahun 1964 di Hankuk University of Foreign Studies. Setiap tahunnya terdapat penerimaan 150 mahasiswa yang bergabung dalam jurusan tersebut. Setidaknya ada 100 mahasiswa lulus dari program ini pada setiap tahunnya.
Selain dalam bidang ilmu pengetahuan, KBRI juga rutin untuk mengadakan festival budaya. Sekaligus juga mengikutsertakan karya anak bangsa dalam berbagai seperti Busan International Film Festival, ajang festival film tahunan bergengsi di Korea.
Kerjasama juga terjalin dalam bidang penyiaran. Banyak acara TV dan radio di Korea yang menampilkan budaya Indonesia. Termasuk juga dalam hal ini penyiaran pada bidang digital yang melibatkan vlogger Korea.
Sumber Artikel :
https://overseas[.]mofa[.]go[.]kr/id-id/wpge/m_2705/contents.do
https://www.cgv.id/kiff/
https://www.celebrities.id/read/keren-padu-padan-batik-dan-hanbok-hiasi-kolaborasi-fashion-indonesia-korea-u55P8V
https://www[.]jinju[.]go[.]kr/05208/05218/05244.web
https://www.viva.co.id/gaya-hidup/gaya/1542997-cantiknya-kolaborasi-batik-indonesia-di-kain-sutra-kota-jinju-korea-selatan
Susanti Shukma, dkk. 2022. Representasi Diplomasi Publik Indonesia Melalui Cultural Exchange Sebagai Sarana Kerjasama Budaya di Korea Selatan. Diakses dari https://ojs{.}unud{.}ac{.}id/index.php/hi/article/download/81882/4260
Wah udah jalan 50 tahun aja ya. Semoga budaya2 baik dr korsel bs beradaptasi di indonesia begitupun sebaliknya
Udah lama juga ternyata ya 50.tahun semoga terjalin terus nih senang aj disana banyak yg penasaran belajar bahasa Indonesia,,,
Kitapun penasaran ya utk menguasai bhs Korean yg susah kpingin sih PP murah klo ke Korea
Semoga nanti banyak budaya dan juga hal-hal baik dari Indonesia yg menginspirasi masyarakat Korea, seperti halnya kita yg sangat menyukai perfilman atau kulinernya nih. Keren kak Molly!!!!
Semoga nanti banyak budaya dan juga hal-hal baik dari Indonesia yg menginspirasi masyarakat Korea, seperti halnya kita yg sangat menyukai perfilman atau kulinernya nih. Keren kak Molly!
Penasaran kalau main ke KCC perlu janjian dulu atau bebas bisa datang aja mbak?
Ternyata sudah 50 tahun hubungan baik Korea Indonesia, tak heran banyak sekali pertukaran budaya, teknologi, bahkan investasi2 kedua belah pihak ya. Berharap suatu saat nanti Indonesia juag bisa semaju Korea dalam hal teknologi 😀
TFS ceritanya 😀
bebas