Kalau mendapatkan kesempatan jalan-jalan ke luar negeri, sobat mau pergi ke mana? Pecinta Drama Korea (drakor) pasti menjawab Korea Selatan nih. Selain menyuguhkan cerita-cerita yang bagus. Drama Korea kerap kali mengambil lokasi syuting di beberapa tempat wisata yang indah. Membuat siapa pun jadi ingin berkunjung ke Korea. Buat sobat yang pecinta drama Korea.
15 Tempat Wisata Drama Korea Seru nan Legendaris
Berikut ada rekomendasi 15 tempat wisata drama Korea yang wajib dikunjungi:
Pulau Jeju, Pulau Terbesar di Korea Selatan
Salah satu adegan populer di drakor adalah sepasang kekasih bergandengan tangan di tengan hamparan bunga berwarna kuning. Ternyata, adegan ini diambil di Pulau Jeju loh. Wisata yang ada di pulau ini antara lain, air terjun Jeongbang dan Cheonjiyon. Gunung Halla dan gunung Sanbang. Serta Kampung Seongeup dengan gaya hidup khas Jeju. Di sana kita juga bisa menikmati bubur jeonbokjung (bubur abalon).
Busan, Kota Metropolitan Terpadat Kedua Setelah Seoul
Busan, kota yang satu ini sudah tang asing lagi. Apalagi sejak adanya film Train to Busan. Tapi jauh sebelum itu, Kota Busan emang sudah terkenal kok. Busan memiliki Pasar Jagalchi, pasar ikan terbesar di Korea. Kuil Budha Beomeo. Pantai Dadaepo, tempat lokasi syuting The King: Eternal Monarch.
Pocheon Art Valley, Bekas Tambang Granit
Moon Lovers: Secret Heart Ryeo adalah salah satu drama yang syuting di Pocheon Art valley. Tempat wisata ini memiliki danau bernama Cheonjuho yang merupakan bekas tambang granit. Selain danau, ada Taman Seni Ramah Lingkungan, Museum –Astronomical Science Museum–. Serta Hoco Concert Hall dengan latar belakang tebing granit yang sekaligus menjadi pengeras suara alami. Keren kan?
Istana Geyongbokgung, Lokasi Syuting Drakor Sejarah
Lokasi syuting drakor berlatar sejarah biasanya dilakukan di Istana Geyongbokgung. Istana terbesar peninggalan Dinasti Joseon. Pada masa penjajahan Jepang, banyak bangunannya yang sengaja dihancurkan. Namun, Pemerintah Korea Selatan berhasil membangunnya kembali.
Kalian bisa berkeliling Istana Geyongbokgung menggunakan Hanbok loh. Caranya bisa sobat kunjungi gerai-gerai penyewaan di sekitar Istana. Jangan lewatkan pula prosesi pergantian petugas dengan kostum dan atribut lengkap layaknya prajurit kerajaan.
Bukchon Hannok Village, Pedesaan di Tengah Modernisasi
Bukchon Hannok Village adalah lokasi syuting Personal Taste. Terletak di utara Istana Geyongbokgung. Tempat ini memiliki ratusan rumah tradisional Korea (Hannok). Juga merupakan peninggalan Dinasti Joseon. Saat ini, Hannok di Bukchon Village telah beralih fungsi menjadi pusat kebudayaan, restoran, wisma tamu, galeri seni, butik, dan tempat minum teh.
Namsan Tower, Tempat Mengikat Cinta Bagi Ribuan Pasangan
Berkunjunglah ke Namsan Tower bersama pasanga. Kalian bisa mengikat cinta dengan sebuah gembok. Seperti yang dilakukan oleh Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun dalam drama My Love from the Star. Namsan Tower terletak di gunung Namsan. Tingginya 237 M. Dari menara ini sobat bisa melihat landscape kota Seoul yang indah. Terdapat observatorium dan restoran berkapasitas 184 orang.
Sungai Han, Wisata di Tengah Kota Korea Selatan Seoul
Sering menjadi tempat syuting adegan sedih. Sungai Han mengalir melewati jantung kota Korea Selatan Seoul. Panjangnya 514 KM dan lebarnya 500 meter. Ada sekitar 27 jembatan yang melintang di atasnya. Apa yang bisa sobat lakukan di sungai Han? Bersepeda, main skateboard, joging, berkemah, piknik, menikmati Moonlight Rainbow Fountain, atau menyusuri sungai Han dengan kapal pesiar.
Nami Island, Wisata Drama Korea Paling Hits
Inilah wisata drama Korea paling hits. Menjadi tempat syuting Winter Sonata tahun 2002. Sebuah drama yang menjadi cikal bakal demam drakor di Indonesia. Nami Island selalu memukau di segala musim. Pada musim salju, pulau ini tertutup salju. Masuk musim Semi, penuh dengan bunga warna-warni. Musim panas, nuansa hijau mendominasi. Dedaunan dan bunga-bunga berwarna kuning, merah, cokelat, bertaburan saat musim gugur. Indah bukan?
Sanmotoonge Cafe, Cafe di Sudut Gunung
Pecinta kopi kudu nih menikmati kopi di cafe yang merupakan tempat syuting Coffee Prince. Buka pukul 11.00-21.45 waktu setempat. Memiliki dekorasi unik dan cantik. Pengunjung cafe ini bisa memilih tempat duduk dengan panorama sesuai keinginan. Bisa menghadap ke Kota Seoul, menghadap ke Pegunungan Buwak dan Lawang atau menghadap ke benteng kota.
Jumunjin Breakwater, Napak Tilas Cinta Goblin
Jumunjin Breakwater merupakan tempat Gong Yoo dan Kim Go Eun dalam drama Goblin bertemu pertama kalinya. Banyak yang mengunjungi tempat ini untuk napak tilas lalu take foto ala Gong Yoo dan Kim Go Eun. Setelah berfoto ria kita bisa memuaskan diri memandang laut biru nan indah.
Yongpyong Ski Resort, Masih Lokasi Syuting Goblin
Musim dingin di Provinsi Gangwon berlangsung lebih lama dibanding provinsi lain di Korea Selatan. Wilayahnya 82% merupakan pegunungan. Karenanya terdapat banyak tempat ski. Salah satunya Yongpyong Ski Resort yang juga menjadi lokasi syuting drama Goblin.
Naksan Beach, Penghasil Jamur dan Ikan Salmon
Meski sebagian besar wilayahnya adalah pegunungan. Provinsi Gangwong juga memiliki pantai yang indah, Naksan Beach. Berlatar hutan pinus, panjang garis pantainya 4 KM, pasirnya putih bersih. Sunrise di Naksan Beach sangat indah. Maka tak heran jika beberapa drama pernah syuting di pantai ini. Sebut saja Gracefull Friends, Another Miss Oh, dan Familiar Wife.
Daegwallyeong Sky Ranch, Peternakan Terbesar Se-Asia
Daegwallyeong Sky Ranch dibuka untuk umum tahun 2014. Tempat peternakan sapi, domba, dan kuda. Di sini sobat bisa memberi makan hewan ternak, meminum susu sapi segar, dan berkeliling dengan traktor. Drama Bublegume syuting di peternakan nan hijau yang ramah lingkungan ini.
Coex Aquarium, Akurium Terbesar di Korea Selatan
Coex Aquarium memiliki 90 tangki pameran berisi ribuan hewan air dari 650 spesies. Di bawah salah satu tangki terdapat terowongan akrilik. Tempat yang memungkinmu melihat penyu dan ikan hiu berenang. Park Soo Ah dan Jang Hye Sung, dalam drama I Can Hear Your Voice beradegan romantis di terowongan ini.
E-World, Woobang Land
E-World menjadi tempat kencan favorit di drama Korea. Mulai dibuka pada Maret 1995. Luasnya 406.000 M. Terdapat berbagai wahana permainan termasuk komidi putar. Puas bermain kalian bisa lanjut ke Daegu Tower untuk melihat keindahan Kota Daegu.
Kesimpulan
Para pelaku industri hiburan Korea telah melakukan hal tepat. Memilih lokasi syuting di berbagai tempat wisata. Selain menyuguhkan cerita yang menarik, mereka sekalian mempromosikan wisata di Korea. Buktinya banyak yang mau berlibur ke Korea termasuk sobat. Ada banyak tempat wisata drama Korea yang bisa sobat kunjungi. 15 di antaranya sudah digambarkan dalam artikel ini. So, tinggal pilih saja mau pergi ke mana.
kalau liat drama dan setting lokasinya bagus, suka bikin penasaran buat cari infonya dan berharap suatu saat bisa kesana