Kali ini Molzania mau buat postingannya sengaja dibikin agak sedikit berbeda. Postingannya kali ini bertema tentang makeup. Soalnya beberapa waktu lalu, Molzania iseng ikutan make-up kollab bareng komunitas BeautieSquad. Tema makeupnya “Happiness” yang berarti kebahagiaan. Sesuai dengan namanya, makeup kollab ini untuk menyambut “Hari Kebahagiaan Internasional” yang jatuh tiap tanggal 20 Maret.
Sedikit cerita mengenai “International Day of Happiness”, peringatan ini pertama kali dicetuskan oleh seorang aktivis pria berkebangsaan Amerika bernama Jayme Lillien. Ia merupakan pendiri komunitas pembaharuan di bidang sosial dan ekonomi bernama Happytalism. Komunitas ini memiliki konsep pemikiran untuk melakukan perubahan guna melampaui dunia dan memperbaharui pemikiran yang telah lama usang, seperti kapitalis, komunis, sosialis, dan merkantilis. Sang foundernya, yang juga aktif di forum PBB, kemudian mengangkat konsep “Happytalism” ini di kancah dunia yang lalu direspon oleh Sekjen PBB dengan dicetuskannya Hari Kebahagiaan Internasional”.
Tanggal 20 Maret dipilih oleh Jayme karena bertepatan dengan fenomena alam “March Equinox”. Ini merupakan kejadian alam yang terjadi setiap tahunnya untuk menandai dimulainya musim semi pada bumi belahan utara. Musim semi di dunia Barat identik dengan musim yang membawa kebahagiaan dimana daun-daun dan bunga-bunga sedang merekah. Pemandangan seperti ini tentu akan membawa kebahagiaan bagi penikmatnya.
Nah, dikarenakan temanya tentang kebahagiaan, maka unsur makeup yang kali ini diusung juga lebih bersifat personal. Mewakili kebahagiaan diri masing-masing. Molzania sudah menciptakan look suka-suka seperti di bawah ini. Mohon dimaafkan, Molzania masih noob banget di bidang makeup. Tapi menurut Molzania look makeup ini simple dan lumayan mudah loh caranya.
Berikut makeup-makeup yang Molzania pakai untuk look bertema “Happiness” kali ini: (minus bulu mata, eyeliner dan maskara, alasannya tangan Molzania kaku jadi susah kalau makeup-an di bagian mata 😛) :
1. MOISTURIZER + SUNSCREEN
Sebelum mulai makeup-an, Molzania pakai terlebih dahulu moisturizer. Tujuannya untuk melembabkan kulit. Nah moisturizer kesukaan Molzania itu ORIFLAME ESSENTIALS & FAIRNESS Protecting Face Cream for all skin types yang mengandung Pomelo Extract dan SPF 10. Molzania sengaja pilih moisturizer yang ini karena ada kandungan SPF-nya untuk tabir surya. Jadi nggak perlu pakai double, triple produk lagi. Cukup yang ini aja! 😀
2. PRIMER + LIP BALM
Untuk primer, Molzania gunain ULTIMA II Under Makeup Moisture Lotion for Normal Skin. Saat membuat look make up ini, kondisi kulit Molzania sedang jerawatan + bruntusan bulanan. Jadi menurut Molzania primer ini formulanya ringan dan lebih soft di kulit. Produknya bikin nggak terasa kaya’ pake primer, bener-bener cair seperti susu teksturnya. Nggak bikin jerawat tambah meradang. Kemudian, Molzanaia pakai ORIFLAME TENDER CARE with cranberry seed oil di awal make up. Tujuannya supaya meresap dan bagus ketika dipakein lipstik di akhir nantinya.
3. CUSHION + CONCEALER
Step selanjutnya Molzania menggunakan cushion yang formulanya lebih ringan daripada foundation. Untuk produknya Molzania menggunakan MISSHA X LINE FRIENDS Edition Glow Tension CUSHION Shade #21 Vanilla. Kemasannya lucu banget. Hasil make-upnya di kulit Molzania tuh agak dewy, jadi ada unsur-unsur glowynya khas make up Korea sedikit, tapi nggak terlalu glowy juga. Sebetulnya aku suka sama cushion ini, tapi sayangnya cushion ini bikin sedikit ilfeel karena smile line Molzania jadi ngecrack atau retak-retak dan lumayan mengganggu kalau dilihat di kaca.
Berikutnya Molzania menggunakan concealer ALTHEA FLAWLESS CREAMY CONCEALER untuk menutupi jerawat yang mengganggu. Meskipun demikian untuk wajah yang lagi jerawatan gede-gede kaya Molzania ini, semacam useless juga kalau dipakein concealer. Masih kelihatan jerawatnya. Namun setidaknya agak tersamarkanlah. 🙂
4. LOOSE POWDER + BRONZER + BLUSH ON
Molzania menggunakan ALTHEA PETAL VELVET POWDER shade transparent untuk menutupi ke glowyan di wajah. Produk ini loose powder yang bikin wajah kita jadi lebih matte. Sementara itu, untuk bronzer Molzania gunakan FACE RECIPE Matte Single Shadow. Produk ini tuh sebenernya eyeshadow yang warnanya coklat, jadi bisa juga dipake sebagai bronzer. Pakenya sedikit aja soalnya pigmented parah warnanya.
Setelah bronzer, Molzania beralih ke blush on. Blush yang Molzania pakai yaitu dari TOO COOL FOR SCHOOL ARTCLASS by Rodin Blusher. Terdiri dari tiga warna pink; pink pucat, pink orange, dan pink tua. Molzania pada tutorial ini nyampurin kesemua warnanya saat nge-blush on. Akibatnya warnanya jadi nggak keluar. ._.
5. EYESHADOW
Untuk bagian mata, Molzania menggunakan Eye Pallettenya penyanyi kesayangan kita Bunga Citra Lestari alias Bucil (BCL)! Terdiri dari 6 warna seru kolaborasi dengan ALTHEA. Nama palletenya sendiri yaitu BCLxALTHEA SUNRISE MOONRISE Eye Pallette. Untuk tutorial ini, Molzania menggunakan varian warna pink-ishnya yang pigmented kalau diaplikasikan dengan menggunakan brush dan swatch di tangan. Simakin review singkatnya disini My First Tutorial Make Up with Althea. Untuk bagian pipi, Molzania buat bunga mawar perlambang kebahagiaan. ^^
6. LIPSTICK
Nah terakhir untuk lipstick, Molzania menggunakan ALTHEA WATERCOLOR CREAM TINT shade Peach Cream. Warnanya peachy orange gitu, di bibir nggak bikin kering. Tapi sayangnya karena berbahan dasar air, jadi liptint ini keringnya lama. Siap-siap nemplok di gigi deh.
Itu dia make up yang Molzania gunakan untuk tutorial kali ini. By the way, Molzania nggak sendirian loh, tapi bareng sama beauty blogger dan vlogger yang tergabung dalam komunitas Beautiesquad. Salah satunya mbak Shashi Diana, pemilik blog Sho-yumi. Mbak Shashi ini beauty blogger yang sudah aktif ngeblog sejak tahun 2012. Kepoin aja langsung blognya sesembak yang jago Bahasa Jepang ini. 🙂