Maskapai Lion Air kini didukung oleh sejumlah armada pesawat dari berbagai tipe. Kondisi pada saat ini sangat jauh berbeda dengan awal perusahaan ini dibangun. Pada 2000, Lion Air hanya memiliki dua pesawat untuk melayani penerbangan, yaitu tipe Boeing 737-200.
Seiring waktu, Lion Air terus mengembangkan sayapnya. Untuk melayani rute domestik ke berbagai penjuru Tanah Air maupun luar negeri dengan optimal, maskapai ini mendatangkan sejumlah armada tambahan. Apa saja tipe pesawat yang kini memperkuat armada Lion Air? Berikut penjelasannya.
● Boeing 737-900ER
Salah satu tipe armada yang dimiliki Lion Air adalah Boeing 737-900ER. Lion Air merupakan pengguna pertama pesawat ini di Asia. Ada sebanyak 78 unit pesawat yang beroperasi setiap hari. Tiap unit terdiri atas 215 kursi kelas ekonomi.
Salah satu keunggulan Boeing 737-900ER adalah dapat mendarat di runway yang pendek. Artinya, pesawat ini cocok beroperasi di bandara yang berukuran kecil dengan panjang runway terbatas.
Keunggulan lainnya adalah memiliki sayap kecil atau disebut winglet. Fungsi winglet adalah mereduksi terjadinya gelombang udara atau turbulensi di ujung sayap pesawat. Dengan demikian, pesawat akan lebih stabil pada saat terbang. Ketika pesawat akan take off, winglet juga berguna menghemat bahan bakar.
Selain hemat bahan bakar, Boeing 737-900ER juga dapat menempuh jarak yang lebih jauh daripada generasi sebelumnya. Dalam sekali terbang, pesawat ini bisa mencapai jarak 5.900 km. Dari segi fisik, Boeing 737-900ER lebih ringan daripada pesawat lain di kelas yang sama.
● Boeing 737-800
Tipe armada lain yang digunakan oleh Lion Air adalah Boeing 737-800. Ada sekitar 43 unit pesawat yang beroperasi setiap hari. Salah satu ciri khas Boeing 737-800 adalah menempuh jarak pendek sehingga sering digunakan untuk rute-rute dekat.
Maksimal jumlah penumpang pada Boeing 737-800 adalah 189 orang. Di Lion Air, pesawat ini digunakan untuk mengangkut penumpang kelas ekonomi. Tata letak kursi diatur 3-3 dengan lorong tunggal.
Keunggulan tipe pesawat ini adalah tingkat kebisingan yang lebih rendah dibandingkan jenis lain. Dengan demikian, penumpang maupun awak pesawat akan merasa lebih nyaman saat menumpang transportasi udara tersebut.
Selain itu, pada Boeing 737-800 yang digunakan oleh Lion Air, penumpang bisa menikmati kabin Boeing Sky Interior yang bernuansa mewah. Suasana di dalam kabin menjadi lebih menyenangkan, lapang, dan hangat. Pencahayaan pun diatur dengan kesan futuristik. Aneka fitur lain seperti speaker juga mendukung kenyamanan dan keselamatan penumpang.
● Boeing 737 Max 8
Saat ini, Lion Air pun menggunakan tipe pesawat terbaru Boeing 737 Max 8 untuk melayani para penumpang. Ada sebanyak 10 unit yang tersedia dari sejumlah 218 unit yang telah dipesan Lion Air dari Boeing Company. Armada ini digunakan untuk melayani penerbangan internasional, seperti Arab Saudi, Tiongkok, Korea, dan berbagai rute domestik.
Keunggulan yang ditawarkan Boeing 737 Max 8 adalah efisiensi bahan bakar. Biaya maintenance pesawat juga dinilai lebih rendah. Secara tidak langsung, hal ini berpengaruh terhadap calon penumpang karena harga tiket bisa dijual dengan lebih murah.
Bagi Sobat yang akan menumpang Boeing 737 Max 8, tenty akan menikmati kenyamanan di dalam kabin. Pasalnya, pesawat yang memuat 189 kursi ini memiliki space yang lebih longgar. Itulah sebabnya armada ini umum digunakan untuk perjalanan jarak jauh.
Selain itu, Boeing 737 Max 8 juga dikenal memiliki suara yang lebih halus. Hal ini menambah kenyamanan penumpang, terutama bagi yang membawa balita. Mode auto drain di toilet pesawat juga merupakan kelebihan tersendiri.
● Airbus A330-300
Lion Air juga memiliki pesawat berbadan lebar, yaitu Airbus A330-300. Ada sebanyak 6 armada yang beroperasi. Tiap unit dapat menampung hingga 440 penumpang kelas ekonomi. Armada yang memperkuat Lion Air sejak 2015 ini antara lain melayani rute ke wilayah Timur Tengah, yaitu Jeddah.
Keunikan pesawat Airbus A330-300 yang digunakan Lion Air adalah menggunakan mesin Trent 700. Mesin ini berasal dari Rolls Royce, yang dinilai unggul karena memiliki teknologi fuel saving yang menghemat bahan bakar. Selain itu, ada teknologi three spool engine yang dinilai sesuai dengan udara panas.
● Airbus 330-900NEO
Untuk memperkuat armada yang dimilikinya, terutama pesawat berbadan lebar, Lion Air pun membeli pesawat Airbus 330-900NEO pada Juni 2019 lalu. Lion Air merupakan maskapai pertama di Asia Pasifik yang menggunakan tipe pesawat ini.
Ada 10 unit Airbus 330-900NEO yang dipesan Lion Air dan direncanakan datang secara bertahap hingga 2021. Tiap unit dapat menampung penumpang kelas ekonomi sejumlah 436 orang. Keunggulan yang ditawarkan armada ini adalah membuat tiap penumpang seperti memiliki ruang privasi sendiri.
Dibandingkan pesawat berbadan lebar lainnya, Airbus 330-900NEO lebih hemat dari segi pemakaian bahan bakar. Pesawat ini juga tidak membutuhkan perawatan yang berlebihan. Dengan demikian, biaya yang dikeluarkan pun tidak terlalu besar.
Fitur lain yang bisa dinikmati penumpang adalah fasilitas koneksi internet nirkabel. Selain itu, ada fitur hiburan yang cocok bagi perjalanan jarak jauh. Sobat bisa mencoba keunggulan ini jika kebetulan memilih rute ke Timur Tengah dan beberapa kota di Indonesia.
Nah, inilah lima tipe pesawat yang telah memperkuat armada Lion Air hingga saat ini dalam memberikan pelayanan optimal kepada penumpang. Tiap unit diatur sedemikian rupa agar dapat memberikan kenyamanan dan keamanan dalam perjalanan, baik jarak dekat maupun jarak jauh. Tertarik untuk mencobanya? Sobat bisa mendapatkan tiket Lion Air, melalui aplikasi Traveloka.
aku udah berapa tahun ga wisata keluar kota jadi udah jarang naik pesawat 🙁 kangen makanannya hehehe